Tahukah Anda bahwa ada berbagai fungsi taman yang ternyata berlaku di dalam kehidupan sehari-hari? Fungsinya bahkan tak hanya sebatas dalam ruang lingkup taman rumah saja, tapi hingga fungsi taman kota maupun taman nasional.
Fungsi Taman
Taman sendiri sebenarnya termasuk di dalam kelompok Ruang Terbuka Hijau (RTH), yang mengacu pada ruang publik dengan beragam jenis fungsi. Untuk lebih jelasnya, Anda bisa cek penjelasan tentang berbagai fungsi taman di bawah ini.
kunjungi juga: jasa vertical garden bandung
-
Fungsi ekologis.
- Taman sebagai paru-paru kota.
- Berfungsi untuk memberikan peneduh bagi lingkungan.
- Sebagai lokasi penyerapan air hujan.
- Membantu proses mengatur iklim mikro.
-
Fungsi ekonomi.
- Sebagai penyedia sumber produk yang dapat dijual, misalnya tanaman buah, bunga, daun, hingga sayur-mayur.
- Sebagai bagian dari usaha perkebunan, pertanian, kehutanan, dan sebagainya.
-
Fungsi sosial.
- Menjadi ruang bagi para warga untuk bersosialisasi dan berkomunikasi.
- Menjadi ruang, wadah, serta objek untuk tujuan penelitian, pelatihan, dan pendidikan yang berkaitan dengan alam. Fungsi yang satu ini diwujudkan dalam fungsi taman nasional .
- Menjadi ruang untuk melakukan aktivitas sosial, seperti rekreasi dan olahraga.
- Menjadi ruang untuk membantu menunjang keamanan, kenyamanan, dan kesehatan masyarakat, terutama pengunjung taman.
kunjungi juga: jasa buat taman bandung
-
Fungsi estetika.
- Menjadi tempat yang dapat meningkatkan keindahan kota.
- Memberikan kesan yang terlihat “lembut” saat disandingkan dengan bangunan di perkotaan yang memiliki kesan “kaku”.
- Membuat kota lebih cantik dipandang, terutama bagi taman yang kebersihannya terjaga.
Kategori Taman Secara Umum
Lebih jauh lagi, taman juga bisa dikategorikan ke dalam 4 (empat) kelompok utama, yaitu:
- Taman nasional, dengan skala pelayanan nasional dan memiliki area yang luas dan lokasinya ada di ruang terbuka.
- Taman pusat kota, yang umumnya ada di pusat kota serta dikelilingi deretan pohon peneduh dan lapangan hijau. Fungsinya lebih fokus pada fungsi sebagai area bersantai dan bersosialisasi masyarakat kota.
- Taman lingkungan yang berada di kawasan perumahan dan umumnya digunakan sebagai tempat bersosialisasi warga dan bermain anak-anak.
- Taman kecil, yaitu taman yang dikelilingi bangunan.
Itu tadi rangkuman penjelasan tentang fungsi taman. Semoga informasi di atas bermanfaat, ya!