Resep bistik daging giling bola merupakan resep yang mudah dibuat dirumah. Selain mudah dibuat resep ini sering dijadikan menu utama karena rasanya yang lezat karena dibuat dengan bumbu khas nusantara yang sangat disukai oleh semua kalangan masnyarakat.
Pengertian Cara Memasak Daging Giling
Daging adalah bagian lunak dari hewan, terdiri dari serat yang sangat kecil, yang masing-masing merupakan sel yang disatukan oleh jaringan ikat, membentuk bundel ikatan yang terlihat jelas dengan lemak, pembuluh darah, dan saraf di sebagian besar jenis daging.
Kita bisa mengelompokkan berbagai jenis daging seperti daging sapi, ayam, kerbau, kambing, daging unta, dll. Namun yang sering kita jumpai adalah daging sapi. Daging sapi adalah daging yang diperoleh dari otot sapi dan biasa digunakan untuk mengonsumsi makanan.
Penggunaan daging ini berbeda-beda tergantung cara pengolahannya. Sebagai contoh makanan luar ruangan yang khas, iga terutama digunakan di Eropa dan Amerika Serikat sebagai bahan untuk membuat steak, itulah sebabnya bagian dari daging sapi ini sangat sering diperdagangkan. Selain itu daging ini juga bisa digiling dan dibuat bakso dengan mesin daging giling
Meskipun hal ini umumnya terjadi di Indonesia dan berbagai negara Asia lainnya, daging ini banyak digunakan dalam makanan beraroma dan santan seperti rendang, kari sapi, dan lain-lain.
Daging giling bisa didapatkan dengan membuatnya sendiri dengan choper dan mesin daging giling bakso ataupun dengam membelinya ditoko.
Trik Mengolah Daging Giling / Daging Cincang
Ikuti tips dan trik di bawah ini untuk memelihara dan membuat daging giling yang berkualitas dan higienis:
- Pilih daging tanpa lemak dan buang lemak keras.
- Potong daging menjadi irisan tipis dengan pisau lebar dan tajam.
- Cincang daging satu arah, jangan lupa balik daging cincang agar rata.
- Anda juga bisa menggunakan penggiling daging untuk hasil berkualitas tinggi.
- Untuk persiapan resep daging giling, ada baiknya mencampurkan daging dengan bumbu dan bahan lainnya sebelum dimasak.
- Saat membeli daging cincang dari pasar tradisional atau supermarket, sebaiknya daging tidak dicuci agar tidak larut.
- Sebaiknya tanyakan pada tukang daging di pasar tradisional apakah penggiling daging yang digunakan dibedakan menurut jenis dagingnya atau tidak. Lebih baik memilih penjual yang menggunakan penggiling dan pisau yang berbeda untuk setiap jenis daging.
- Pastikan penjual daging menjual daging segar dan halal di pasar tradisional dan supermarket
Resep Bistik Daging Giling Bola
Bahan-bahan :
-
300 gr daging sapi giling
-
150 gr / 2 bh kentang (kupas potong2 dan goreng
-
1 butir putih telur
-
Garam lada secukup nya
Bumbu Halus :
-
8 siung bawang merah
-
4 siung bawang putih
-
Lada butir secukup nya
-
1/2 siung bawang bombay cincang
-
1/4 sdt pala bubuk
-
4 sdm kecap manis
-
2 bh tomat cincang halus
-
500 ml air
-
Garam dan gula pasir secukup nya
-
Margarin utk menumis
Pelengkap :
- Bawang goreng
Langkah-langkah :
- Potong2 kentang dan goreng, tiriskan dan sisihkan
- Campur daging giling, putih telur, garam dan lada aduk rata.
- Panaskan air rebusan d panci masukan daging giling satu persatu
- Rebus selama 20 menit
- Angkat bola2 daging dan tiriskan
- Panaskan margarin tumis bawang bombay sampai wangi lalu masukan bumbu halus hingga matang. Masukan air, pala, kecap manis, garam, gula dan tomat cincang.
- Masak hingga mendidih lalu masukan bola bola daging. Masak dgn api kecil sampai bumbu meresap.
- Masukan kentang goreng masak sebentar lalu angkat dan sajikan.
- Taburi bawang goreng saat penyajian.
Sekian artikel tentang bumbu bistik daging giling semoga berguna. Masih banyak resep daging cincang / daging giling yang lain seperti dibuat bakso atau steak biasa. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.